Jumat, 05 Desember 2014

Pujian Ulama Dunia Pada Syaikh Al-Albani. (3)

Sambungan....


41) Syaikh Usamah Al-Qusiy seorang Ahli Hadits Mesir, Tafsir dan Fiqh Berkata: Syaikh Albaniy adalah seorang Mujaddid pada zaman sekarang ini, Beraqidah dan Bermanhaj salaf, Pandai dalam berdebat, Ahli fiqh, Ushul fiqh dan Ahli hadits diroyah maupun riwayat pada abad ini.

42) Syaikh Muhammad Ibrohim Syaqroh Berkata: Syaikh Albaniy adalah seorang Ahli hadits pada zaman sekarang ini dan Beliau selama 18 jam di Maktabah setiap harinya untuk membaca, menulis, mentakhrij hadits dan meneliti suatu hadits dan manuskrip.

43 ) Prof. Dr. Amin Al-Mishri, Salah Pendiri Universitas King Abdul Aziz Di Jeddah Saudi Arabia Dan Juga Mantan Dekan Jurusan Hadits di Universitas Islam Madinah Saudi Arabia Dan Sebelumnya Dosen hadits di Universitas Syiria Berkata : Bahwa Syaikh Al-Albaniy lebih berhak memperoleh kedudukan tersebut dari pada Saya Dan menganggap diri Saya hanyalah murid Al-Albaani. Termasuk kemalangan dunia saat ini adalah memilih orang-orang seperti kami para Doktor untuk mengajar materi hadits di perguruan tinggi sementara masih ada orang yang lebih layak dari pada kami yang sebenarnya seperti kami ini belum layak menjadi muridnya dalam ilmu ini. Akan tetapi begitulah sistem dan tradisi yang berlaku.

Bahkan Syaikh Al-Albani lah orang pertama kali memasukkan materi ilmu Sanad ke dalam kurikulum bidang studi hadits yang diajarkan di perguruan tinggi. Beliau terhitung sebagai orang pertama di dunia yang memasukkan bidang studi ini dalam kurikulum perguruan tinggi. Sementara saat itu seluruh perguruan tinggi Islam di negara-negara Arab dan negara-negara Islam lainnya belum ada yang memasukkannya ke dalam kurikulum mereka. Sampai-sampai perguruan tinggi Universitas Al-Azhar Mesir yang klasik dan berpengalaman belum mengajarkan ilmu ini. Materi ini memberikan pengaruh yang positif setelah beliau meninggalkan Universitas Islam Madinah. Setelah itu bidang studi hadits ditangani oleh Saya. Dan Saya meneruskan apa yang telah dibuat oleh Syaikh Al-Albaani dan menyempurnakannya, sehingga para pelajar tergerak untuk mentahqiq Manuskrip-manuskrip hadits, semoga Allah merahmati Syaikh Albaniy.

44.) DR. Muhammad Mushthofa Al-A’zhomi Pakar Hadits India Dan Guru Besar Hadits di Universitas Ibnu Su’ud di Riyadh Saudi Arabia Berkata : Apabila Syaikh Albaniy berbeda hukum denganKu dalam masalah shohih dan Lemahnya hadits, Maka Saya menetapkan pendapat Syaikh Albaniy, Karena Saya percaya kepadaNya, Baik dari segi ilmu dan agama.

REFERENSI

Yusuf Al-Qordhowi, Tsaqofah Ad-Daa’iyyah, Maktabah Wahbah, Kairo – Mesir, Cet. 13, 2004 M – 1425 H.
Yusuf Al-Qordhowi, Fatawa Mu’aashiroh, Jilid 2, Darul Wafa, Kairo – Mesir, Cet. 3, 1994 M – 1415 H.
Yusuf Al-Qordhowi, Al-Halal wa Al-Harom, Maktabah Wahbah, Kairo – Mesir, Cet. 4.
Abdulloh Al-Ghumari, Sabil At-Taufik Fii Tarjamati Abdulloh bin Ash-shiddiq Al-Gumari, Maktabah Al-Qoohiroh, Kairo – Mesir.
Muhammad Al-Majdzub, ‘Ulama’ wa Mufakkirun ‘Aroftuhum, Dar Asy-Syawaf, Riyadh – Arab Saudi, Cet. 4, 1412 H.
Nuruddin Tholib, Maqolat Al-Albaniy, Dar Athlas, Riyadh – Arab Saudi, Cet. 1, 2000 M – 1421 H.
Muhammad Sholih Al-Munajjid, Ahdats Mutsiiroh Fii Hayaati Asy-Syaikh Al-Allaamah Al-Albaniy, Darul Iman, Kairo – Mesir, 2000 M.
Ibrohim Muhammad Al-‘Aliy, Muhammad Nashiruddin Al-Albaniy: Muhaddits Al-‘Ashr wa Naashir As-Sunnah, Darul Qolam, Dimasyq – Suriah, Cet. 3, 2005 M – 1426 H.
Muhammad Bayyumi, Al-Imam Al-Albaniy: Hayaatuhu Da’watuhu Juhuuduhu Fii Khidmah As-Sunnah, Dar Al-Ghod Al-Jadid, Kairo – Mesir, Cet. 1, 2006 M – 1427 H.
Muhammad Ibrohim Asy-Syaibani, Hayat Al-Albaniy Wa Atsaaruhu wa Tsanaau Al-‘Ulamaa’ ‘Alaihi, Mansyuurot Markaz Al-Makhthuuthot wa At-Turots wa Al-Watsaa’iq, Kuwait, Cet. 2, 2004 M – 1425 H.
Abdulloh Muhammad Asy-Syamrooni, Tsabatu Muallafat Al-Muhaddits Al-Kabir Al-Imam: Muhammad Nashiruddin Al-Albaniy Al-‘Arna’uthiy, Dar Ibnu Al-Jauzi, Riyadh – Arab Saudi, Cet. 1, 1422 H.
Maktabah As-Sabil, Hayat Al-Albaniy, Maktabah As-Sabil, Kairo – Mesir, Cet. 1, 2001 M – 1422 H.
Majalah Ash – Sholah, Maktabah Ibnu Taimiyyah, Kairo – Mesir.
Dan Lain-lain.
Katabahu Al-Fakir iLalloh ‘Azza wa Jalla

( Agus Ariyanto Almadaniy )

Thursday, 18 March 2010 M, 13:00 Day

Kairo – Mesir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar